5 Objek Wisata Teratas di Bitola, Kota Besar Kedua di Makedonia Utara

TravelSeru99 - Mungkin bagi kebanyakan orang pergi ke Skopje adalah pilihan satu-satunya ketika berlibur ke Makedonia Utara. Padahal, negara yang terletak di Semenanjung Balkan tersebut punya beberapa kota yang tak kalah kerennya dengan Skopje.

Ya, salah satu kota yang wajib kamu kunjungi adalah Bitola. Kota terbesar kedua di Makedonia Utara tersebut punya beberapa tempat menarik yang bisa buat liburanmu jadi lebih seru. Apa saja objek wisata di Bitola? Berikut lima di antaranya.

1. Heraclea Lyncestis

Heraclea Lyncestis merupakan sebuah reruntuhan kota Yunani kuno yang pernah diduduki Romawi. Konon, kota ini perlahan-lahan mulai ditinggalkan karena gempa bumi serta migrasi orang-orang Slavia ke wilayah Balkan pada abad ke-6. SahabatQQ

Meskipun kini hanya menyisakan puing-puingnya saja, tapi Heraclea Lyncestis tetap bisa dinikmati. Kamu tetap akan dibawa ke suasana masa lalu ketika menginjakkan kaki di reruntuhan ini. Jadi, jangan pernah melewatkan destinasi satu ini, ya!

2. Bitola Museum

Bitola Museum bertempat di sebuah gedung yang dahulunya dibangun sebagai Sekolah Menengah Militer pada tahun 1848. Kala itu, Bitola memang menjadi pusat militer, adminstrasi, politik, hingga komersial Kekaisaran Utsmaniyah atau Ottoman.

Kini, Bitola Museum menyimpan lebih dari dua ribu koleksi benda benda yang berasal dari zaman prasejarah hingga Perang Dunia II. Selain itu, beberapa lukisan dari para pelukis atau seniman terkenal Makedonia Utara juga ditampilkan di museum ini.

SahabatQQ: Agen DominoQQ Agen Domino99 dan Poker Online Aman dan Terpercaya

3. Shirok Sokak

Kawasan pedestrian paling terkenal di Bitola, Shirok Sokak telah menjadi ikon utama wisata kota ini. Shirok Sokak diambil dari bahasa Turki yang memiliki arti 'lorong lebar'. Hal ini mengarah pada jalanan panjangnya yang sangat ramai.

Uniknya lagi, kawasan pejalan kaki Shirok Sokak ini diapit oleh banyak bangunan bergaya neo-klasik yang cukup keren. Bangunan-bangunan tersebut berisi kafe, restoran kecil, hingga pertokoan yang membuatnya didatangi banyak wisatawan.

4. Magnolia Square

Magnolia Square merupakan alun-alun kota Bitola yang menjadi tempat favorit bagi wisatawan untuk menikmati kota ini. Rumah-rumah tua berarsitektur campuran Ottoman dan Makedonia menjadi pemandangan dari alun-alun ini.

Salah satu sorotan di alun-alun ini adalah monumen atau patung Raja Philip yang sedang menunggang kuda. Raja Philip sendiri adalah pendiri kota kuno Makedonia. Tak hanya itu, air mancur dan monumen jam bisa kamu temui di Magnolia Square.

5. Bitola’s Yeni Mosque

Dibangun pada tahun 1558, Masjid Yeni terkenal dengan ornamen dekoratif dan langit-langitnya yang luar biasa indahnya. Ini merupakan salah satu bangunan bersejarah yang berasal dari era Kekaisaran Ottoman yang masih sangat terawat hingga sekarang.

Masjid ini memiliki menara setinggi 40 meter atau biasa disebut minaret dan masih kokoh sampai saat ini. Masjid Yeni kini telah digunakan sebagai galeri seni, di mana penelitian yang dilakukan oleh para arkeolog membuktikan bahwa bangunnya berdiri di atas sebuah situs Gereja St. George.

Beberapa wisata di Bitola tersebut dapat menjadi referensimu ketika berlibur di Makedonia Utara suatu saat nanti. Bagaiamana, tak kalah kerennya dengan ibukota Skopje, kan? Agen Domino99

No comments:

Post a Comment